Monday, December 10, 2018

Jualan Musik Lewat Bandcamp

Logo Bandcamp

Mau Jualan musik lewat Bandcamp tapi masih ragu. Berikut statementnya

Bagi sebagian orang, mendengarkan musik adalah hal yang wajib. Biasanya musik didengar untuk menghilangkan rasa bosan atau untuk menghibur diri sendiri dikala tidak ada kerjaan. Pada dasarnya selain musik didengarkan untuk mengisi hal-hal diatas, musik juga bisa memberikan inspirasi lho. Terlebih jika Anda adalah pemusik tunggal atau memiliki band, Bandcamp sangat dianjurkan sebagai ajang untuk menaikkan rating Anda dan sekaligus menjual karya Anda agar lebih bernilai.

Berikut ini adalah statement mengapa Anda disarankan untuk berjualan musik lewat Bandcamp.

Cuplikan Halaman Utama Bandcamp
Halaman Utama Situs Bandcamp

Ada banyak tempat online dimana Anda dapat menjual musik Anda seperti iTunes, Amazon, CD Baby, dan sebagainya.
Tetapi ada beberapa tempat, seperti Bandcamp, yang sedikit berbeda dari toko musik online pada umumnya. Biasanya untuk menjual musik membutuhkan yang namanya distributor atau label agar musik anda bisa dikenal dan didengarkan banyak orang melalui platfrom online populer. Tapi hal ini berbeda dengan Bandcamp, Bandcamp adalah tempat dimana anda dapat mendaftarkan akun secara manual untuk menjual musik yang anda jual, dengan harga yang Anda tentukan. Banyak musisi yang memilih Bandcamp sebagai ajangnya karena alasan ini dan memungkinkan mereka menjual atau mempublikasikan musik mereka dengan cara mereka sendiri.

Sudah banyak pemusik yang naik daun sehingga mereka menjadi terkenal lewat Bandcamp ini seperti Amanda Palmer, Tia Brazda, Marble Sounds dan masih banyak lagi.

Amanda Palmer
Amanda Palmer

Untuk memulai jualan musik, anda diwajibkan untuk membuat akun di Bandcamp terlebih dahulu lalu diikuti syarat harus memiliki kartu kredit atau akun PayPal yang akan digunakan untuk membeli musik orang lain atau menerima hasil dari penjualan musik kita. Kemudian anda bisa meng-unggah musik dan membuat halaman situs web untuk mendistribusikan musik Anda.
Catatan bahwa lagu yang di unggah nantinya harus dalam format AIFF/WAV (Lossless Audio) yang mana mereka akan mengubahnya menjadi beragam format audio, bebas DRM tentunya.

Bandcamp juga menyediakan template untuk menghiasi halaman situs web untuk berjualan musik, yang nantinya halaman tersebut memiliki link sebagai bagian dari situs web Anda atau band.

Sudah disinggung bahwasanya Bandcamp tidak mematok harga yang ditentukan untuk setiap musik tunggal atau musik album yang dijual, ini berarti harga jual musik sepenuhnya ditentukan oleh Anda. Untuk para pembelinya nanti, metode pembayarannya adalah dengan menggunakan kartu kredit atau PayPal, dan nantinya akan diarahkan ke akun pembelian tergantung dari metode mana yang digunakan.

Roosevelt - Under The Sun juga dikenal lewat Bandcamp

Perlu disimak juga bahwa Bandcamp memiliki aturan yang unik dan idealis, yaitu seluruh musik yang diunggah dengan menggunakan akun artist FREE harus rela musiknya untuk di putar secara penuh dengan gratis. Jadi mereka punya prinsip bahwa, biarkan semua orang mendengar musik Anda, dan jika musik anda bagus dan disukai mereka pasti akan rela membeli. Disinilah tugas Anda atau band adalah mengedukasi pendengarnya untuk bisa mengapresiasi dengan cara membeli. Akan tetapi hal ini berbeda dengan pengguna akun artist PRO yang mana diberi kelebihan dalam mengatur penjualan musik tanpa memiliki batasan dengan syarat harus membayar $10 setiap bulan.

Meski didengar sangat sederhana dan mudah, hal ini tidak luput dari namanya niat untuk mau berkarya dan berusaha untuk membuat musik tersebut laku dijual. Jadilah pemusik yang lahir dari kekuatan hati dan pemikiran dalam bermusik. Menjadi pemusik sukses itu relatif, tergantung dari diri anda sendiri. Disini saya sebagai penulis yang senantiasa ingin membagikan hal baru kepada pembaca khususnya Anda sebagai pemusik.

Demikian hal yang dapat saya sampaikan, jika ada sesuatu yang kurang berkenan dihati saudara. Mohon dimaafkan, dan bila saudara masih kurang paham tentang bahasan saya ini, bisa bertanya pada kolom komentar yang sudah kami sediakan untuk Anda.

Artikel Terkait

Tidak Ada Artikel Lagi

Berikan pertanyaan maupun tanggapan sesuai topik diatas pada kotak komentar dibawah ini

Gunakan EmotikonTutup Emotikon